Rabu, 15 Februari 2012

Ulang Tahun SMI-Keadilan

"Indonesia memerlukan pemimpin baru yang berintegritas, yang dapat menepati janji merawat republik ini, sesuai cita-cita kemerdekaan.”




KEDAIBERITA.COM – JAKARTA – Solidaritas Masyarakat Indonesia untuk Keadilan (SMI-Keadilan) pada tanggal 14 Februari 2012 ini tepat berusia satu tahun. Gerakan ini lahir dari keprihatinan dan kecemasan sejumlah anggota masyarakat atas kondisi ketidakadilan yang dihadapi bangsa kita, yang salah satunya disebabkan oleh lemahnya

kepemimpinan nasional. SMI-Keadilan adalah penggagas lahirnya sosok pemimpin baru yang jujur, tegas, mampu dan berintegritas, yaitu Sri Mulyani Indrawati.



SMI-Keadilan berpendapat bahwa warga negara Indonesia harus ikaut terlibat aktif memperjuangkan Indonesia yang lebih baik, karena tidak mungkin satu atau sedikit orang saja bisa memperbaiki Indonesia. Dengan dasar itulah, SMI-Keadilan dideklarasikan, untuk mengajak sebanyak mungkin warga negara Indonesia untuk ikut aktif dalam perbaikan Indonesia.


Hingga hari ini, SMI-Keadilan telah menyebar ke sejumlah provinsi/kota di Indonesia, yaitu : Jawa Barat, Lampung, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jawa Timur, Sumatera Utara, Kota Malang, Banten, Sumatera Selatan, Yogyakarta, Jawa Tengah, Bali, Sulawesi Utara, dan Jambi. Pada 22 Februari 2012 SMI-Keadilan akan dideklarasikan di Kalimantan Barat.


Di 12 provinsi dan 1 kota tersebut, SMI-Keadilan telah memiliki perwakilan dan pengurus yang secara rutin mengadakan kegiatan, seperti: open house, pelatihan relawan, donor darah, pengobatan gratis, sepeda santai, pasar murah, talkshow di radio, diskusi publik, pembagian VCD ke desa-desa melalui pekerja rumah tangga, serta aktivitas diskusi melalui social media. SMI-Keadilan dalam waktu dekat juga akan membuat suatu gerakan sosial untuk mempromosikan pelayanan publik yang layak, transparan, dan bebas dari pungutan liar.


Untuk mencapai tujuan politisnya menjadikan Sri Mulyani Indrawati sebagai pemimpin Indonesia 2014, SMI-Keadilan juga ikut membidani sebuah partai politik yang diberi nama Partai Serikat Rakyat Independen. Partai ini didirikan pada 2 Mei 2011 dan saat ini telah memiliki pengurus sampai tingkat kecamatan di 33 provinsi di Indonesia.

Pada perayaan ulang tahun pertama ini, juga akan diluncurkan buku Sri Mulyani for President 2014 yang ditulis oleh tim Warta Ekonomi dengan penerbit Dian Rakyat. Buku ini berisi tulisan dan artikel terkait kiprah Sri Mulyani Indrawati, sejak masih menjabat sebagai Menteri Keuangan, hingga Managing Director Bank Dunia.

Acara perayaan 1 tahun SMI-Keadilan akan diadakan Selasa, 14 Februari 2012 jam 18.00-21.00 WIB di Rumah Integritas, Jl. Latuharhari 16 Menteng, Jakarta Pusat.




Salam Integritas!
Efika Rosemarie


0 komentar:

Label

Entri Populer

About Me